AD / ART GMII
ANGGARAN DASAR
GERAKAN MAHASISWA ISLAM INDONESIA
BISMILLAHIRRAHIMNIRRAHIM
MUKADIMAH
Sesungguhnya manusia itu diciptakan dalam keadaan yang sama. Agama mengajarkan setiap orang yang beriman adalah saudara, dan harus saling menghormati, karena harkat dan martabat manusia tidak ditentukan oleh lahiriahnya, status sosial dan gender, melainkan karena nilai keimanan dan ketaqwaannya kepada Allah SWT.
Bahwa manusia yang menegakkan keadilan, dan keinsyafan ketuhanan dalam dirinya adalah perbuatan yang mendekati taqwa. Manusia yang beriman adalah manusia yang merdeka dan mampu bertindak sebagai wakil Allah di muka bumi secara baik dan benar. Bahwa tugas khalifah adalah menciptakan keadilan, kemakmuran dan kesejahteraan umat manusia.
Atas berkat rahmat Allah Subhana Wata’ala bangsa Indonesia berhasil mencapai kemerdekaan itu dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia demi tercapainya masyarakat adil dan makmur yang diridhoi Allah SWT.
Mahasiswa Islam sebagai insan akademis dan religius mempunyai tugas dan kewajiban untuk memberikan sumbangsihnya dalam mengisi kemerdekaan, demi mewujudkan cita-cita luhur bangsa Indonesia, mencapai masyarakat adil dan makmur, mencerdaskan kehidupan bangsa serta ikut melaksanakan ketertiban dunia dan perdamaian abadi.
Meyakini bahwa tujuan itu dapat dicapai dengan taufiq dan hidayah Allah Subhanahu Wata’ala maka kami yang berhimpun dan satu organisasi Gerakan Mahasiswa Islam Indonesia ( GMII ) menyusun Anggaran Dasar sebagai pedoman dasar organisasi dalam mencapai tujuan sebagai berikut :
BAB I
NAMA, WAKTU DAN TEMPAT
Pasal I
Nama
Organisasi ini bernama Gerakan Mahasiswa Islam Indonesia, disingkat GMII
Pasal 2
Waku dan Tempat Kedudukan
GMII didirikan di Jakarta pada tanggal 14 November 2007 dan berkedudukan di Ibukota Negara
BAB II
AZAS
Pasal 3
GMII berazas Islam
BAB III
TUJUAN, USAHA DAN SIFAT
Pasal 4
Tujuan
Terbentuknya Mahasiswa Islam yang berilmu, beriman dan memiliki semangat kebangsaan demi tercapainya Indonesia yang berkeadilan sosial.
Pasal 5
Usaha
a. Mensyiarkan Agama Islam
b. Mendidik pribadi mahasiswa Islam untuk mencapai insane yang tangguh, cerdas dan amanah
c. Meningkatkan peran aktif mahasiswa untuk peduli terhadap permasalahan sosial
d. Membangun moralitas dan etika politik sebagai insane akademis, serta mampu mengamalkan dalam kehidupan bermasyarakat.
e. Membina mahasiswa dalam meningkatkan ilmu pengetahuan dan teknologi demi mencapai masyarakat adil dan makmur.
f. Mewujdkan Indonesia yang Demokratis, Sejahtera dan Berkeadilan.
g. Usaha – Usaha lain yang sesuai dengan identitas dan azas organisasi serta berguna mencapai tujuan.
Selengkapnya DOWNLOAD DISINI